Categories: Viral

Sifat Tamak, Siksa di Dunia Sebelum Siksa di Akhirat

DISINIAJA.COKeserakahan atau sifat tamak terhadap dunia tidak hanya menjerumuskan seseorang ke dalam dosa, tetapi juga menyiksa dirinya sendiri.

Orang yang tamak selalu merasa kurang, hatinya gelisah, dadanya sesak, dan pikirannya dipenuhi kecemasan akan harta yang tidak pernah cukup.

Allah Azza wa Jalla telah menggambarkan kondisi ini dalam firman-Nya:

فَمَن يُرِدِ ٱللَّهُ أَن يَهْدِيَهُۥ يَشْرَحْ صَدْرَهُۥ لِلْإِسْلَٰمِ ۖ وَمَن يُرِدْ أَن يُضِلَّهُۥ يَجْعَلْ صَدْرَهُۥ ضَيِّقًا حَرَجًا كَأَنَّمَا يَصَّعَّدُ فِى ٱلسَّمَآءِ ۚ كَذَٰلِكَ يَجْعَلُ ٱللَّهُ ٱلرِّجْسَ عَلَى ٱلَّذِينَ لَا يُؤْمِنُونَ

“Barangsiapa yang Allah menghendaki akan memberikan kepadanya petunjuk, niscaya Dia melapangkan dadanya untuk (menjalankan syariat agama) Islam.

Dan barangsiapa yang dikehendaki Allah kesesatannya, niscaya Allah menjadikan dadanya sesak lagi sempit, seolah-olah ia sedang mendaki langit. Begitulah Allah menimpakan siksa kepada orang-orang yang tidak beriman.” (QS. Al-An’am: 125)

Sebelum merasakan azab di akhirat, orang yang tamak sudah tersiksa di dunia. Rasa iri, takut kehilangan, dan haus akan harta membuatnya tidak pernah merasakan kebahagiaan sejati.

Seperti asap kayu bakar yang mengotori paru-paru, sifat tamak mengotori hati. Ia menutupi cahaya kebaikan dan membuat seseorang semakin jauh dari ketenangan dan keberkahan.

Maka, belajarlah untuk merasa cukup dengan rezeki yang halal bukan tamak terhadap dunia. Sebab, kebahagiaan sejati bukan terletak pada seberapa banyak harta yang dimiliki, tetapi pada hati yang selalu bersyukur

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

3 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

3 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

3 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago