Viral

Apakah Mandi Wajib Tanpa Keramas Tetap Sah? Ini Penjelasannya!

DISINIAJA.CO –  Mandi wajib menjadi keharusan bagi seorang Muslim ketika dalam keadaan hadas besar, seperti setelah berhubungan suami istri, keluar air mani, atau setelah masa haid dan nifas.

Salah satu pertanyaan yang sering muncul adalah apakah mandi wajib tanpa keramas atau menggunakan sampo tetap sah? Yuk, simak penjelasan lengkapnya!

Tata Cara Mandi Wajib Menurut Ajaran Rasulullah SAW

Mengutip dari kitab Fiqh as-Sunnah karya Sayyid Sabiq, cara mandi wajib yang dicontohkan Rasulullah SAW memiliki beberapa langkah sebagai berikut:

Membasuh kedua tangan sebanyak tiga kali.

Membasuh kemaluan.

Berwudhu dengan sempurna, seperti wudhu sebelum salat.

Menyiramkan air di atas kepala sebanyak tiga kali sambil menggosok rambut hingga air membasahi seluruh akar rambut.

Menyiramkan air ke seluruh tubuh, dimulai dari sisi kanan dan dilanjutkan ke sisi kiri, serta membersihkan bagian tubuh lain yang terjangkau.

Langkah-langkah ini didasarkan pada hadits dari Aisyah RA, yang menggambarkan secara rinci bagaimana Rasulullah SAW mandi junub dengan menyeluruh.

Hukum Mandi Wajib Tanpa Keramas

Dalam mandi wajib, inti yang ditekankan adalah memastikan air menyentuh seluruh tubuh, termasuk kulit kepala dan rambut. Hadits menunjukkan bahwa Rasulullah SAW hanya menganjurkan agar air membasahi hingga ke akar rambut, namun tidak ada ketentuan yang mewajibkan penggunaan sampo atau produk rambut lainnya.

Bahkan, bagi perempuan yang memiliki rambut panjang dan diikat, Rasulullah SAW memperbolehkan untuk tidak menguraikannya, asalkan air dapat membasahi akar rambut.

Dalam hadits dari Ummu Salamah RA, Rasulullah SAW menyatakan,

“Kamu cukup menuangkan air di atas rambutmu sebanyak tiga kali…” (HR Ahmad, Muslim, dan Tirmidzi). Jadi, keramas bukanlah syarat sahnya mandi wajib.

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

2 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

2 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

2 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago