Lifestyle

Wulan Guritno: Memberikan Contoh Nyata dalam Menjaga Kesehatan Bagi Anak-Anak

DISINIAJA.CO – Aktris Wulan Guritno tidak hanya berbicara soal hidup sehat kepada anak-anaknya, namun lebih suka memberikan contoh nyata dengan menjaga kesehatan melalui gaya hidup aktif yang dia pilih.

Menurutnya, contoh dari orang tua tidak selalu harus melalui kata-kata, tetapi bisa terlihat dari tindakan nyata sehari-hari.

“Dia gimana melihat ibunya, aku menjaga makanan, menjaga kesehatan mungkin nggak selalu selamanya aku ajakin, tapi dia bisa melihat I’m 42 and look at me now,” ungkap Wulan Guritno dalam wawancara di ANTARA pada hari Kamis.

Wulan menegaskan bahwa hobinya berolahraga telah menjadi bagian turun-temurun dalam keluarganya, bahkan dimulai dari nenek buyutnya. Dia ingin anak-anaknya melihat contoh baik dari dirinya untuk menjaga kesehatan dan tetap aktif sejak dini.

Sebagai seorang wanita yang memiliki campuran darah Indonesia-Inggris, Wulan Guritno menjelaskan bahwa hobinya berolahraga sudah dia tekuni sejak muda.

Saat ini, di usianya yang sudah mencapai 42 tahun, dia lebih fokus pada olahraga kardio untuk menjaga kesehatan jantung dan angkat beban untuk memperkuat otot.

“Karena punya otot di tubuh sangat penting, apalagi begitu kita tua nggak punya otot, itu akan berbeda dengan orang yang sudah punya otot dari muda, itu akan membantu,” tambahnya.

Selain berolahraga, Wulan Guritno juga sangat memperhatikan asupan makanannya, meskipun tidak mengikuti pola diet tertentu.

Dia memilih menghindari makanan yang tinggi gula atau makanan yang diproses secara tinggi (ultra processed food). Untuk menjaga kesehatannya secara keseluruhan, ia juga rutin melakukan pemeriksaan kesehatan ke dokter setiap dua tahun sekali.

Wulan Guritno juga aktif dalam memberikan pengingat kepada putri sulungnya, Shaloom Razade, untuk menjaga kesehatan dengan deteksi dini, khususnya dalam hal kesehatan wanita seperti vaksin serviks.

Jika jadwal mereka memungkinkan, ibu dan anak ini juga menyempatkan waktu untuk berolahraga bersama. Wulan Guritno menekankan pentingnya pencegahan dibandingkan pengobatan, dan bahwa deteksi dini dapat membuat perbedaan besar dalam menjaga kesehatan.

Terakhir, Wulan Guritno berbagi tips untuk perempuan seusianya agar tetap bugar, yaitu dengan cukup tidur agar tubuh memiliki waktu untuk membersihkan diri (detox) dan regenerasi agar tidak terlihat lesu dan tua.

“Cukup tidur ya, karena itu pengaruhnya mau kita jaga makan, jaga kesehatan, olahraga, tapi kalau tidur nggak cukup, apalagi di waktu yang salah itu nggak akan jadi apa-apa,” tutupnya.

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

2 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

2 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

2 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago