Lifestyle

3 Rekomendasi Laptop Gaming AMD Ryzen Terbaik untuk Pengalaman Gaming

DISINIAJA.CO – Buat kamu yang hobi bermain game, memilih laptop gaming dengan performa terbaik tentu jadi prioritas.

Laptop gaming yang menggunakan prosesor AMD Ryzen Series bisa jadi pilihan utama untuk mendapatkan frame rate tinggi dan kualitas grafis yang mulus.

Dengan desain arsitektur termutakhir, prosesor AMD Ryzen ini siap bersinergi dengan GPU untuk memberi pengalaman gaming tanpa lag.

Bagi rekan Disiniaja yang masih bingung mencari laptop gaming dengan prosesor AMD Ryzen, berikut adalah rekomendasi dari Indogamers.com tentang laptop gaming AMD Ryzen terbaik.

1. MSI Bravo 15 B7E

MSI Bravo 15 B7E hadir dengan prosesor AMD Ryzen 7035HS yang memiliki 6 core dan 12 thread berbasis arsitektur “Zen 3+” dengan fabrikasi 6nm.

Dengan dukungan PCIe Gen 4.0 dan memori DDR5, laptop ini menyuguhkan performa tinggi.

Dilengkapi GPU AMD Radeon RX 6550M berarsitektur RDNA 2, MSI Bravo 15 B7E juga memiliki sistem pendingin CoolerBoost 3 untuk menjaga suhu tetap stabil saat sesi gaming panjang. Harga mulai dari Rp9 jutaan.

2. HP Victus Gaming 15

Berikutnya, HP Victus Gaming 15 hadir dengan prosesor AMD Ryzen 5 753HS berfabrikasi 6nm, yang dirancang untuk performa optimal dengan efisiensi daya tinggi.

Layar 144Hz yang smooth serta RAM DDR5 yang cepat menjadikannya pilihan tepat untuk gaming maupun aktivitas berat lainnya. HP Victus Gaming 15 dibanderol mulai dari Rp11 jutaan.

3. Asus TUF Gaming A15

Asus TUF Gaming A15 merupakan pilihan terbaik bagi kamu yang mencari laptop gaming dengan durabilitas tinggi. Ditenagai prosesor AMD Ryzen 5 7535HS, laptop ini juga menawarkan layar 15.6” FHD dengan refresh rate 144Hz dan response time 3ms, memberikan pengalaman gaming yang luar biasa.

Ditambah sertifikasi standar militer, Asus TUF Gaming A15 ini dibanderol mulai dari Rp11 jutaan.

Dengan memilih salah satu dari laptop gaming ini, kamu bisa merasakan sensasi gaming maksimal tanpa hambatan. Temukan pilihan terbaikmu dan nikmati performa andal dari prosesor AMD Ryzen Series!

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

3 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

3 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

3 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

3 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

3 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago