Categories: Indonesia

Kapolsek AKP Seala Syah Alam Terapkan Sinergi dalam Menjaga Kamtibmas

DISINAJA.CO – Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam menekankan pentingnya kerjasama dan kolaborasi antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Pesanggrahan.

Dalam sebuah kesempatan buka puasa bersama di Mapolsek Pesanggrahan pada Selasa, 25 Maret 2025, Seala Syah Alam menyampaikan bahwa pencapaian keamanan yang optimal tidak bisa terwujud tanpa dukungan penuh dari semua anggota dan masyarakat.

“Kita tidak bisa bekerja sendiri tanpa didukung anggota demi terwujudnya keharmonisan kerja untuk mencapai hasil yang diinginkan,” ungkap Seala Alam Syah kepada awak media usai acara buka puasa bersama dengan jajaran anggota dan wartawan.

Sebagai Polwan Perwira Pertama (Pama) jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 2012/Batalyon Wiratama Bhayangkara, Seala memimpin dengan semangat kolaboratif meskipun hanya memiliki 60 personel untuk mengawasi 5 kelurahan di wilayahnya, yang seharusnya membutuhkan 120 personel.

Meskipun jumlah anggota terbatas, ia tetap optimis bahwa kerjasama tim menjadi kunci utama dalam menjaga Kamtibmas.

“Tidak ada polisi hebat, yang ada adalah polisi dan masyarakat bersama-sama menjaga Kamtibmas. Wujudkan mudik aman, keluarga nyaman. Polsek Pesanggrahan juga menerima penitipan kendaraan roda dua dan roda empat, dan layanan ini tanpa biaya,” tambahnya.

Menghadapi tantangan dalam menjaga keamanan di wilayah yang terdiri dari lima kelurahan—Petukangan Utara, Petukangan Selatan, Bintaro, Pesanggrahan, dan Ulumaji—dengan total jumlah penduduk sekitar 300 ribu jiwa, Seala memperkuat patroli dialogis dan patroli biru, serta pengamanan tertutup untuk meningkatkan kewaspadaan.

Seala menekankan bahwa kendala yang ada bukanlah penghalang, melainkan peluang untuk bersinergi dengan berbagai unsur masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Berbuat baik adalah investasi terbaik, dan kebahagiaan anggota Polri adalah bisa duduk bersama masyarakat dan menjaga Kamtibmas,” tegasnya.

Selain aktif dalam tugasnya sebagai Kapolsek, Seala juga tengah menyelesaikan studi S3 di Universitas Indonesia (UI) dalam bidang Kajian Strategi dan Global, sebagai bagian dari beasiswa yang diperolehnya.

Ia berupaya untuk terus melakukan pendekatan dengan berbagai elemen masyarakat, organisasi masyarakat (ormas), dan mitra Kamtibmas guna memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan wilayah.

Salah satu langkah strategis yang diambil Seala dalam menangani kerawanan adalah dengan melakukan pemetaan kejadian-kejadian yang terjadi sebelumnya.

Dalam beberapa tahun terakhir, wilayah hukum Polsek Pesanggrahan sering kali diwarnai aksi tawuran dan bentrokan antar ormas, selain kasus pencurian.

Namun, berkat upaya merangkul seluruh elemen masyarakat, bentrokan antar ormas berhasil ditanggulangi.

Untuk menangani kasus tawuran dan pencurian, Seala meningkatkan patroli, baik yang terbuka maupun patroli berpakaian preman, serta melakukan koordinasi dengan dinas terkait untuk menanggulangi masalah tawuran di kalangan pelajar.

Menjelang Lebaran Idul Fitri, Seala juga mengimbau masyarakat yang akan mudik untuk menitipkan kendaraan bermotor dan mobil di Polsek Pesanggrahan.

“Hal ini untuk mencegah potensi pencurian yang sering terjadi di rumah-rumah kosong selama pemiliknya mudik,” ujarnya.

Untuk memastikan keamanan selama Lebaran, Seala dan anggotanya akan meningkatkan patroli rumah kosong dan tetap melaksanakan patroli biru di titik-titik rawan.

“Patroli akan lebih ditingkatkan ke rumah-rumah kosong yang ditinggalkan oleh pemiliknya yang mudik,” tutup Seala.

Dengan upaya-upaya tersebut, Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam berharap wilayahnya tetap aman, nyaman, dan kondusif, berkat sinergi yang terjalin antara polisi dan masyarakat.

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

2 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

2 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

2 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

2 days ago