DISINIAJA.CO – Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup mengajak masyarakat berpartisipasi dalam aksi pemadaman lampu atau Jakarta Gelap 1 jam secara serentak pada Jumat, 9 November 2024.
Acara Jakarta Gelap 1 Jam ini dijadwalkan berlangsung mulai pukul 20.30 hingga 21.30 WIB ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran publik tentang pentingnya penghematan energi serta pengurangan emisi gas rumah kaca.
Dilansir dari laman Pemprov DKI dan beberapa sumber, aksi pemadaman ini juga menjadi bagian dari rangkaian acara Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2024, sebuah program tahunan yang bertujuan untuk mengingatkan masyarakat tentang pentingnya pelestarian lingkungan dan satwa.
Dengan cara sederhana seperti mematikan lampu selama satu jam, Jakarta berharap dapat menginspirasi banyak pihak untuk lebih peduli terhadap keberlanjutan lingkungan.
Pemprov DKI Jakarta mengimbau agar masyarakat ikut serta dalam aksi ini dengan mematikan lampu di rumah atau kantor.
Semakin banyak partisipasi, semakin besar pula dampak yang bisa dihasilkan untuk lingkungan. Mari bersama Jakarta Gelap, kita padamkan lampu sejenak untuk bumi yang lebih hijau!