Entertainment

Sinopsis Film The Boy and the Heron, Jadwal Tayang, dan Mengapa Harus Nonton

DISINIAJA.CO – Film The Boy and the Heron menjadi film animasi asal Jepang yang paling dinantikan di bulan Desember 2023.

Film The Boy and the Heron merupakan film animasi garapan Studio Ghibli yang telah rilis di Jepang pada Juli lalu.

Di Indonesia, film The Boy and the Heron akan tayang di bioskop pada 13 Desember 2023 mendatang setelah ditunda penayangannya yang awalnya pada 29 November 2023.

Lantas, bagaimana sinopsis film yang disutradarai oleh Hayao Miyazaki ini?

Kisah film The Boy and the Heron berlatar belakang Jepang di masa Perang Dunia II (PD II).

Film ini berpusat pada sosok anak laki-laki bernama Mahito Maki.

Ibu Mahito Maki tewas dalam sebuah kebakaran di rumah sakit di Tokyo di masa-masa awal perang, yakni tahun 1943. Saat itu dirinya masih berusia 12 tahun.

Sepeninggal ibunya, ayahnya menikah lagi dengan seorang perempuan yang tidak lain adalah adik mendiang ibunya, Natsuko.

Mereka kemudian mengungsi ke sebuah desa.

Hidup sebagai pengungsi, Mahito Maki bertemu dengan burung heron yang misterius.

Mahito dan burung heron tersebut kemudian menjadi dekat dan terlibat dalam petualangan yang menegangkan.

Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, film The Boy and the Heron telah rilis di Jepang tepatnya pada 14 Juli 2023.

Film tersebut meraup penghasilan sebesar USD 13,2 juta atau sekitar Rp203 miliar pada akhir pekan pembukaannya.

Penghasilan tersebut menjadi yang terbesar yang pernah diperoleh Studio Ghibli sekaligus memecahkan rekor Howl’s Moving Castle yang rilis pada 2004.

The Boy and the Heron mendapat 97 persen ulasan positif di Rotten Tomatoes dan nilai rata-ratanya adalah 8,6/10.

Sedangkan di Metacritic, film ini memiliki skor rata-rata tertimbang 91 dari 100 berdasarkan 23 ulasan kritikus.

Dody Prasetyo

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

3 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

3 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

3 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

3 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

3 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago