DISINIAJA.CO – Ada berita penting buat kalian yang mengaku sebagai Ujung nih. Salah satu member WJSN alias Cosmic Girls bernama SeolA memutuskan untuk melakukan karir solo.
kabar ini bukan hoaks. Pasalnya, keputusan SeolA WJSN tersebut dibenarkan okeh Starship Entertainment, agensi yang menaungi WJSN sejak 2016.
Starship Entertainment bahwa SeolA WJSN saat ini sedang sibuk berkutat untuk debut solonya yang dijadwalkan diluncurkan pada awal tahun depan.
“SeolA WJSN akan debut sebagai artis solo, dan dia menargetkan perilisannya pada bulan Januari,” ungkap agensi, sebagaimana dilansir dari laman Soompi pada Senin, 4 Desember 2024.
Agensi berharap para penggemar WJSN tetap memberikan dukungan penuhnya kepada SeolA.
“Kami meminta kalian memberikan banyak dukungan kepada SeolA yang akan memulai tahun 2024 dengan debut solo,” ujarnya.
Oh iya, SeolA merupakan member pertama WJSN yang melakukan debut solo secara resmi lho.
Kira-kira sembilan member WJSN lainnya bakal mengikuti jejak SeolA untuk karir solo juga nggak ya?
Siapa sih SeolA WJSN?
SeolA merupakan salah satu dari 10 member grup vokal cewek asal Korea Selatan (Korsel) bernama WJSN.
SeolA sendiri merupakan sebuah nama panggung dari Kim Hyun-jung, perempuan asal Seoul, Korsel yang lahir pada 24 Desember 1994.
Sebelum bergabung menjadi member WJSN, SeolA menjalani trainee di Starship Entertainment selama 10 tahun sejak 2006.
Sebelum debut, SeolA tampil di banyak video musik untuk grup dan artis lain, dan bahkan tampil di sebuah lagu pada tahun 2011.
Pada bulan Maret 2015, dia melakukan pemotretan untuk majalah Oh Boy! dengan Bona, Eunseo, dan Dayoung.
Dia juga mengubah nama panggungnya dari Junmi menjadi SeolHa sebelum menjadi SeolA.
Dia terungkap menjadi anggota WJSN pada 21 Desember 2015 ketika dirinya mengambil bagian dalam cover “All I Want for Christmas Is You” milik Mariah Carey.
Di dalam cover tersebut, SeolA berkolaborasi dengan Bona, EXY, Dawon, Eunseo, Cheng Xiao, Mei Qi, dan Dayoung.
SeolA kemudian didapuk menjadi member Sweet Unit bersama EXY dan Soobin pada 24 Desember 2015.
Kemudian pada 25 Februari 2016 SeolA didapuk menjadi vokalis utama WJSN lewat sebuah mini album berjudul “Would You Like?” dan single “MoMoMo”.