Categories: Entertainment

Sampai Nanti, Hanna!, Kisah Cinta dan Perjuangan Hidup Tayang 5 Desember 2024

DISINIAJA.CO – Film terbaru garapan sutradara Agung Sentausa, Sampai Nanti, Hanna!, siap mengguncang emosi penonton di bioskop Indonesia mulai 5 Desember 2024.

Film Sampai Nanti, Hanna! ini menghadirkan kisah mendalam tentang cinta, kesempatan kedua, dan perjalanan emosional dua mahasiswa, Gani (Juan Bio One) dan Hanna (Febby Rastanty).

Mengambil sudut pandang unik, Agung Sentausa menjelaskan bahwa film ini memadukan lapisan kisah romantis dan coming of age yang kompleks.

Sampai Nanti, Hanna! seperti mengajak kita untuk berbicara dengan diri kita di masa depan. Setiap karakternya tidak ada yang hitam-putih,” ungkapnya saat konferensi pers di Epicentrum, Jakarta Selatan.

Film ini mengangkat cerita Gani, seorang mahasiswa pendiam yang tinggal di Bandung. Hari-harinya berubah sejak kehadiran Hanna, perempuan pemberani dengan pendirian kuat. Meski tampak berbeda, keduanya menemukan koneksi emosional yang mendalam.

Namun, perjuangan Gani untuk mengungkapkan perasaannya kepada Hanna hanya terwujud dalam buku jurnalnya. Sementara itu, Hanna digambarkan sebagai sosok yang terus berusaha meraih kebebasan dari masa lalu yang membelenggunya. Kehidupan Hanna yang penuh tekanan dari pola asuh menantangnya untuk menentukan jalannya sendiri, meski harus menghadapi konsekuensi berat.

“Karakter Hanna memiliki lapisan emosi yang rumit. Di luar, dia terlihat lantang, tapi di dalam, ada kesedihan yang mendalam,” kata Febby Rastanty tentang perannya.

Agung Sentausa, bersama penulis naskah Swastika Nohara dan produser Dewi Umaya Rachman, mengangkat tema cinta yang tertahan, luka batin, hingga keberanian untuk melangkah maju dari masa lalu.

Film ini tidak hanya mengisahkan romansa biasa, tetapi juga menggali berbagai sisi emosional manusia, mulai dari tekanan hubungan hingga perjuangan menemukan kebebasan.

Selain Juan Bio One dan Febby Rastanty, Sampai Nanti, Hanna! juga dibintangi oleh Ibrahim Risyad, Meriam Bellina, Anjani Dina, dan deretan aktor lainnya.

Jangan lewatkan perjalanan emosional yang menyentuh hati ini. Saksikan Sampai Nanti, Hanna! di bioskop mulai 5 Desember 2024 dan rasakan sendiri kisah cinta yang tulus namun penuh tantangan.

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

2 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

2 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

3 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago