Kaleidoskop 2024: Deretan Pernikahan Artis yang Paling Disorot Tahun Ini

Kaleidoskop 2024, pernikahan artis

DISINIAJA.COKaleidoskop 2024, Tahun ini menjadi momen spesial dan bersejarah bagi sejumlah artis yang melangsungkan pernikahan.

Mulai dari acara yang megah hingga sederhana namun penuh makna, Kaleidoskop 2024, sejumlah pernikahan artis rupanya juga berhasil mencuri perhatian publik dan menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Berikut adalah kaleidoskop 2024 pernikahan artis yang paling disorot di tahun 2024.

Febby Rastanty dan Drajad Djumantara

Pernikahan Febby Rastanty dan Drajad Djumantara berlangsung dalam suasana khidmat.

Akad nikah mereka digelar di The Tribrata, Darmawangsa, Jakarta Selatan pada Sabtu (9/11/2024).

Mahar yang diberikan berupa logam mulia sebesar 9 gram, uang campuran dolar dan rupiah sesuai dengan tanggal pernikahan mereka.

Pevita Pearce dan Mirzan Meer

Pernikahan Pevita dan Mirzan menjadi pembicaraan hangat, mereka menikah pada (20/10/2024)  di Bali, acara ini memadukan pemandangan alam yang eksotis dan konsep intimate wedding yang mewah.

Lewat instagram pribadinya, @pevpearce, ia terlihat cantik dan anggun dengan gaun berwarna putih. Sementara itu, Mizan tampak gagah dan tampan dengan jas berwarna putih lengkap dengan kopiah hitam.

Pernikahan Pevita Pearce dan Mirzan Meer hanya dihadiri keluarga dan kerabat dekat

Irish Bella dan Haldy Sabri

Setelah melalui masa sulit, Irish Bella menemukan kebahagiaan bersama Haldy Sabri. Pernikahan ini digelar dengan adat Minangkabau yang kental, menyuguhkan suasana budaya yang hangat dan megah.

Mereka melangsungkan akad nikah di akad pernikahan di kediamannya di Kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, pada 19-10-2024.

Di hari bahagia itu, Irish Bella dan Haldy Sabri hanya mengundang keluarga, saudara dan kerabat terdekat.

Keenan Pearce dan Tasha Serena

Keenan Pearce dan Tasha Serena menggelar acara pernikahan yang elegan namun tetap ramah lingkungan.

Pernikahan mereka mengusung tema eco-friendly dengan dekorasi berbahan daur ulang.

Akad nikah Keenan dan Tasha berlangsung dengan konsep outdoor di Bali, (13/10/2024).

Momen bahagia itu dibagikan Tasha Serena di Instagram Story pribadinya @tashserena.

Cassandra Lee dan Ryuken Lie

Pernikahan Cassandra Lee dan Ryuken Lie berlangsung dengan konsep ala fairytale pada 8 Agustus 2024.

Keduanya saling mengikat janji suci dalam upacara pemberkatan pernikahan di Gereja.

Momen bahagia itu, Cassandra Lee bagikan di akun Instagram pribadinya @cassandraslee, Senin (12/8/2024).

Gaun Cassandra yang memukau serta dekorasi serba putih membuat acara ini seperti di negeri dongeng.

Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad

Pasangan muda ini sukses mencuri perhatian dengan pernikahan bergaya minimalis. Keintiman acara semakin terasa dengan hanya dihadiri keluarga dan sahabat terdekat.

Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad menikah pada 7 Juli 2024.

Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid

Kisah cinta Thariq dan Aaliyah berakhir manis di pelaminan pada 26 Juli 2024

Pernikahan ini dirayakan dengan pesta mewah bertema garden party yang dihadiri banyak selebriti tanah air.

Acara akad nikah tersebut disiarkan secara langsung di kanal YouTube Thariq Halilintar.

Pernikahan itu, Thariq Halilintar memberikan maskawin 26 juta 72 ribu 24 rupiah, tunai.

Mahalini dan Rizky Febian

Rizky Febian resmi menikah dengan Mahalini pada Jumat (10/5/2024) di Hotel Raffles Jakarta.

Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian menjadi salah satu momen paling romantis di tahun ini.

Mengusung tema modern dengan sentuhan budaya Bali dan Sunda, acara ini berlangsung megah dan penuh haru.

Itulah Kaleidoskop 2024, pernikahan artis di tahun ini

 

 

 

 

 

Share this post :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *