Categories: Entertainment

Jumbo: Film Animasi Indonesia dengan Easter Egg Unik, dari Nama Kampung hingga Plat Nomor Rahasia

DISINIAJA.COFilm animasi terbaru Indonesia, Jumbo, yang disutradarai oleh Ryan Adriandhy, ternyata menyimpan banyak detail tersembunyi alias easter egg yang menarik perhatian penonton.

Dalam konferensi pers premier film Jumbo, Ryan mengungkap beberapa petunjuk menarik yang tanpa disadari telah ditebak dengan jeli oleh warganet.

Salah satu detail tersembunyi yang ditemukan warganet ada di kalender kamar Don, karakter utama Jumbo.

Kalender tersebut menunjukkan tanggal 24 Februari 1994 saat Don berusia 4 tahun. Artinya, ketika Don berusia 10 tahun, latar waktu film ini berada di era 2000-an.

Ryan pun membenarkan hal ini. Ia sengaja memilih era tersebut untuk menggambarkan masa kecil yang penuh kebebasan, sebelum gawai mendominasi kehidupan anak-anak.

“Kami ingin menampilkan momen-momen seru saat anak-anak masih bermain di luar rumah, main kasti, ngemong kambing, bukannya mabar (main game bareng),” kata Ryan.

Tak hanya soal latar waktu, Jumbo juga menyimpan kejutan lain. Nama kampung fiksi tempat Don tinggal, Seruni, ternyata berasal dari kata “seru nih”, hasil obrolan santai tim produksi.

Sementara itu, plat nomor mobil yang muncul di film bertuliskan “R O35 LI”, yang jika dibaca menjadi “Rusli”—kebetulan sama dengan nama kepala desa di film tersebut, Roesli.

“Ide ini datang dari anak-anak yang suka memodifikasi plat nomor. Tapi jujur, kami iseng pakai kode R tanpa tahu kalau itu sebenarnya untuk wilayah Banyumas, termasuk Purwokerto,” ujar Ryan sambil bercanda.

Jumbo menjadi film animasi layar lebar pertama yang disutradarai oleh Ryan Adriandhy, yang sebelumnya dikenal sebagai komika. Proses pembuatannya sendiri memakan waktu sekitar lima tahun.

Film Jumbo dijadwalkan tayang di bioskop Indonesia pada musim libur Lebaran dan juga akan dirilis di 17 negara, termasuk 12 negara di Eropa.

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

2 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO - Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

2 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

2 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago