Film Horor Pabrik Gula Tembus 4 Juta Penonton, Siap Tayang di Bioskop Amerika

Pabrik Gula

DISINIAJA.CO – Film horor Indonesia Pabrik Gula sukses mencuri perhatian publik. Hanya dalam dua minggu sejak tayang perdana di Indonesia pada 31 Maret 2025, film ini berhasil meraih lebih dari 4 juta penonton.

Tak berhenti di Tanah Air, Erika Carlina dan kawan-kawan siap meneror bioskop-bioskop di Amerika Serikat mulai 18 April 2025.

Film ini dijadwalkan tayang di 14 lokasi bioskop di delapan kota besar AS, mulai dari Los Angeles, San Diego, Chicago, Houston, hingga Seattle.

Sebelumnya, Pabrik Gula sudah lebih dulu tayang di Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam. Di Malaysia, film ini bahkan mencetak box office dengan penjualan lebih dari RM 2 juta hanya dalam beberapa hari.

Menariknya, sebelum resmi tayang di Indonesia, gala premiere internasional film ini diadakan lebih dulu di Los Angeles pada 25 Maret 2025.

Acara tersebut dihadiri oleh nama-nama besar Hollywood seperti Sebastien Roché (1923), Tara Reid (American Pie), Colton Tran (The Sex Lives of College Girls), hingga penulis skenario film horor legendaris The Conjuring, Carey W. Hayes.

Carey W. Hayes pun memberikan pujian. “Pabrik Gula sangat mengesankan! Filmnya kombinasi horor, komedi, cinta, dan persahabatan yang bikin penonton betah sampai akhir.”

Bagi para pemain, khususnya Arbani Yasiz, ini adalah pengalaman yang sangat berkesan.

“Iya, ini proyek pertama dan sangat-sangat terharu,” ungkapnya.

Setelah AS, film besutan MD Pictures ini juga bakal tayang di sejumlah negara Asia Tenggara lainnya, termasuk Kamboja, Thailand, Vietnam, dan Myanmar.

Pabrik Gula benar-benar jadi horor lokal rasa internasional!

Share this post :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *