Categories: Entertainment

Akses Mudah Menuju Konser SEVENTEEN di JIS: Lokasi Parkir dan Rute TransJakarta

DISINIAJA.CO – Penggemar SEVENTEEN yang sudah tidak sabar menantikan konser mereka di Jakarta International Stadium (JIS) pada akhir pekan ini, sudah tahu belum cara menuju venue?

Konser SEVENTEEN dalam rangkaian tur RIGHT HERE WORLD TOUR ini akan digelar pada 8 dan 9 Februari 2025 di Jakarta Utara. Untuk CARAT yang datang dengan kendaraan pribadi atau menggunakan transportasi umum, berikut panduan lengkapnya!

Lokasi Parkir Konser SEVENTEEN di JIS

Buat kamu yang membawa kendaraan pribadi, jangan khawatir soal parkir! Area parkir gratis disediakan khusus untuk pemegang tiket di Lapangan Parkir Benyamin Suaeb, Jalan Benyamin Suaeb, East Pademangan. Cukup tunjukkan wristband sebagai bukti tiket untuk parkir tanpa biaya. Namun, area parkir terbatas, jadi pastikan datang lebih awal!

Alternatif lainnya, kamu bisa parkir di Jakarta International ePrix Circuit, tapi biaya parkir di sana akan ditanggung oleh pemilik kendaraan.

Rute TransJakarta Menuju JIS

Buat yang lebih memilih transportasi umum, berikut rute TransJakarta yang bisa kamu pilih sesuai lokasi asal kamu:

🚍 Dari Jakarta Barat

  • Halte Kalideres – Koridor 3 (Kalideres-Monas) atau 3F (Kalideres-GBK)
  • Transit di Halte Grogol – Koridor 8 (Lebak Bulus-Juanda)
  • Transit di Halte Juanda – Koridor 5C (Juanda-PGC)
  • Transit di Halte Senen – Koridor JIS 14 (Senen-JIS)
  • Turun di JIS

🚍 Dari Jakarta Timur

  • Halte Pulo Gadung – Koridor 2 (Pulo Gadung-Monas)
  • Transit di Halte Senen – Koridor JIS 14 (Senen-JIS)
  • Turun di JIS

🚍 Dari Jakarta Pusat

  • Halte Senen – Koridor JIS 14 tanpa transit
  • Turun di JIS

🚍 Dari Jakarta Selatan

  • Halte Lebak Bulus – Koridor 8 (Lebak Bulus-Juanda)
  • Transit di Halte Juanda – Koridor 5C (Juanda-PGC)
  • Transit di Halte Senen – Koridor JIS 14 (Senen-JIS)
  • Turun di JIS

Dengan panduan akses ini, pastikan kamu tiba tepat waktu untuk menyaksikan konser SEVENTEEN yang bakal seru banget!

ade

Recent Posts

Grind Boys Buka Warkopolim! Warkop Kekinian dengan Menu Unik ala Konten Viral

DISINIAJA.CO - Gebrakan baru nih dari Grind Boys! Setelah sukses bikin program Ramadan yang viral,…

2 days ago

Ramah Lingkungan, Cek Lokasi Water Station di 7 Halte TransJakarta

DISINIAJA.CO - Jakarta makin ramah lingkungan, nih! ParagonCorp bareng TransJakarta dan PAM Jaya resmi menghadirkan…

2 days ago

Ziva Magnolya Pamer Foto Jadul Waktu TK, Netizen: Mukanya Gak Pernah Berubah

DISINIAJA.CO - Siapa nih yang ngefans sama suara emasnya Ziva Magnolya? Baru-baru ini, penyanyi jebolan…

2 days ago

Viral Marshanda Ikut Melukat di Bali, Begini Hukum Melukat Menurut Islam

DISINIAJA.CO -Β Sobat, nama Marshanda lagi jadi sorotan nih di jagat maya. Artis yang kerap tampil…

2 days ago

Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Dua Laga Hidup-Mati Menuju Piala Dunia 2026

DISINIAJA.CO -Β  FIFA resmi merilis jadwal dua laga krusial Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi…

3 days ago

Cocote Tonggo, Film Komedi Khas Solo Siap Tayang 15 Mei 2025 di Bioskop

DISINIAJA.CO - Kabar seru datang dari dunia perfilman Indonesia! SKAK Studios berkolaborasi dengan Tobali Film…

3 days ago